Rate this post

Tidak hanya terkenal dengan eksotisme wisata pantainya, Gunungkidul juga terkenal memiliki kekayaan wisata alam lainnya berupa air terjun. Salah satunya adalah Air Terjun Gedad yang baru-baru ini menjadi primadona baru di Gunungkidul. Eksotisme pemandangan yang ada dan udaranya yang sejuk dengan pemandangan yang masih sangat alami membuat banyak orang penasaran dan ingin berkunjung ke sini.

Spot-spot yang menarik untuk berfoto pun sengaja dibuat untuk menarik lebih banyak pengunjung terutama generasi milenial. Air terjun ini juga memiliki keunikan tersendiri yang menjadi ciri khasnya. 

Sekilas Tentang Air Terjun Gedad

Air terjun ini diberi nama Gedad sesuai dengan lokasinya yang berada di Dusun Gedad. Penataan wisata di air terjun ini mirip dengan salah satu wisata di Kulonprogo yaitu Taman Sungai Mudal. Namun, tentu saja masing-masing wisata tersebut memiliki ciri khas tersendiri yang menjadi daya tarik di mata para wisatawan. Air terjun ini memiliki ketinggian yang tidak terlalu tinggi yaitu sekitar 10 – 15 meter saja. Keunikannya, Air Terjun Gedad Yogyakarta memiliki dinding yang cukup lebar dan berpunuk-punuk yang menghasilkan aliran air yang terlihat sangat artistik.

Wisata alam yang seru di Jogja: Goa Pindul

Air terjun ini juga memiliki kolam yang bisa digunakan untuk mandi atau ceciblon dan berenang. Terdapat pula dek khusus yang dibuat untuk mengakomodasi para wisatawan yang senang berfoto. Keindahan alamnya yang masih sangat asri sangat cocok bagi Anda yang hobi hunting foto. Pemandangan khas pedesaan dengan pepohonan rindang yang tinggi menjulang menjadi panorama keindahan lain di tempat wisata ini. Air terjun kecil yang berada di balik tebing kapur ini menyuguhkan panorama alam yang menawan. Jembatan yang terbuat dari kayu dan bambu melengkapi eksotisme keindahan yang ada. Tempat wisata ini juga telah kami rangkum dalam sebuah paket wisata jogja murah dan terlengkap.

Awal Mula Air Terjun Gedad

Wisata air terjun ini terbilang masih baru dan mulai dibuka pada Februari 2017 oleh karang taruna dusun setempat. Air terjun ini dulunya menjadi tempat membuang sampah oleh warga Gedad dan sekitarnya. Dusun ini terkenal sebagai dusun yang agamis dengan nilai budaya yang kental sehingga banyak kegiatan keagamaan yang diadakan lebih dari satu minggu sekali yang membutuhkan dana cukup besar. Para pemuda pun memikirkan cara supaya warganya tidak mengeluarkan dana yang sangat besar lagi untuk kegiatan tersebut sehingga muncullah gagasan membuka obyek wisata di dusun ini.

Konon katanya, air terjun ini ditemukan oleh seorang kyai bernama Abu Dardak. Kyai ini menggali tanah di Gunung Nggrunggung dan membuka aliran air tanah menuju Dusun Gedad melewati tebing pengunungan dan salah satunya muncullah Air Terjun Gedad ini. lalu dialirkan ke dusun ini melewati tebing pegunungan.  Air terjun ini memiliki tiga sumber mata air yaitu sumber air Glunggung, Clenguk, dan Karang Kulon. Air Terjun Gedad berada di balik tebing kapur, sampai di lokasi pengunjung disuguhi panorama alam yang indah dan menawan.

Lokasi Air Terjun Gedad

Fasilitas yang Tersedia

Tempat wisata ini masih memiliki fasilitas wisata yang cukup minim karena masih sangat baru. Berikut ini beberapa fasilitas yang tersedia:

  • Warung makan yang menjual makanan dan minuman
  • Spot foto menarik seperti dek khusus yang terbuat dari kayu atau bingkai bunga yang berbentuk love
  • Toilet
  • Area parkir di rumah warga sekitar

Foto

Harga Tiket Masuk dan Parkir

Bagi Anda yang ingin menikmati eksotisme keindahan di air terjun ini, maka tidak perlu merogoh kocek mahal. Harga tiket masuk air terjun Gedad adalah gratis dan Anda cukup membayar biaya parkir motor sebesar Rp 2.000,00 dan parkir mobil Rp 5.000,00.

KeteranganHarga
Tiket MasukGratis
Parkir MotorRp 2.000,-
Parkir MobilRp 5.000,-

Kunjungi wisata Jogja lainnya: Candi Ijo Jogja

Anda bisa datang berkunjung ke Air Terjun Gedad setiap hari dengan jam buka pukul 06.00 – 17.00 WIB. Perjalanan jauh dan melelahkan untuk bisa sampai ke tempat wisata ini terbayar lunas ketika melihat keindahan pemandangan yang ada. Udaranya yang sejuk dan gemericik air terjun yang jatuh menciptakan nuansa yang tenang di sini. Tempat ini sangat cocok untuk melepaskan penat dari rutinitas sehari-hari karena suasananya cukup tenang dan masih sangat asri.

Anda pun bisa mengajak keluarga maupun teman-teman untuk menghabiskan akhir pekan dengan berlibur ke sini. Sangat disarankan untuk meggunakan kendaraan pribadi agar bisa lebih leluasa. Bagi wisatawan yang datang dari luar kota bisa memanfaatkan jasa sewa motor maupun sewa mobil murah di jogja. Jangan lupa untuk terus menjaga kebersihan selama berada di kawasan wisata Air Terjun Gedad.