Kapan lagi bisa merasakan suasana seperti di Pulau Dewata tanpa harus pergi jauh-jauh ke Bali. Anda akan merasakan nuansa berbeda ketika berlibur ke Air Terjun Seloprojo yang juga memiliki nama lain Air Terjun Sumuran ini. Air terjun ini menjadi salah satu daya tarik wisata baru di daerah Magelang. Anda bisa mampir ke sini jika sedang berlibur ke salah satu tempat wisata yang sudah terkenal di Magelang yaitu Candi Borobudur.

Kondisi Air Terjun Seloprojo ini masih sangat alami meskipun telah dibangun kolam pada bagian dasarnya. Banyak hal menarik yang bisa ditemukan di tempat wisata ini.

Sekilas Tentang Air Terjun Seloprojo

Air terjun Seloprojo memiliki ketinggian sekitar 30 meter dengan sumber aliran air dari Gunung Telomoyo. Kawasan wisata air terjun ini memiliki dua buah air terjun yang diberi nama Air Terjun Sumuran dan Air Terjun Senthong. Salah satu ciri khas tempat wisata ini yang menjadikannya mirip dengan nuansa di Bali adalah adanya tiga patung kepala burung di ujung kolam. Patung burung tersebut memiliki lubang air di bagian paruhnya dan memiliki bentuk yang unik karena mirip seperti batuan candi. Terdapat dua buah kolam di bagian dasarnya dengan kedalaman 0,5 meter untuk menampung aliran air terjun yang jatuh dan diperuntukkan bagi wisatawan yang ingin mandi dan bermain di bawah air terjun.

Lihat tempat wisata lainnya: Embung Batara Sriten

Untuk mencapai kawasan air terjun ini Anda perlu ekstra hati-hati karena jalan tanah yang harus dilewati cukup licin terutama ketika musim hujan tiba. Terdapat jurang dengan kedalaman sekitar 5 meter di sisi sebelah kanan jalan setapak. Keramahan penduduk setempat ketika mencari rumput untuk pakan ternak atau mengurusi sawahnya semakin menambah nilai kearifan lokal tempat ini. Pemandangan hijaunya area persawahan, Gunung Andong, dan atap bangunan pemukiman warga menjadi pemandangan yang akan didapatkan ketika tiba di pos retribusi.

Foto

Lokasi Air Terjun Seloprojo

Untuk menuju ke lokasi tempat wisata ini, Anda bisa rental mobil murah di jogja lepas kunci atau dengan sopir.

Fasilitas yang Tersedia di Air Terjun Seloprojo

Berikut ini beberapa fasilitas yang tersedia di tempat wisata ini:

  • Area parkir yang bisa menampung sekitar 30-an sepeda motor
  • Gazebo di samping kolam dan air terjun untuk tempat istirahat pengunjung
  • 2 kamar mandi yang terletak tidak jauh dari air terjun
  • Kolam buatan
  • Jembatan kecil dari besi yang berada di depan air terjun

Harga Tiket Masuk Air Terjun Seloprojo

Untuk memasuki kawasan wisata ini Anda cukup membayar biaya tiket yang cukup murah dan terjangkau dengan kisaran sebagai berikut:

Tiket masuk: Rp 5.000,00 per orang

Perjalanan yang jauh dan melelahkan akan terbayar lunas ketika melihat keindahan yang ada di air terjun ini. Tempat wisata ini sangat cocok untuk dijadikan destinasi pilihan bagi yang ingin refreshing dan melepaskan penat dari rutinitas sehari-hari. Apalagi ketika Anda dapat menikmati jernih dan segarnya air di sini. Panorama keindahan terasering persawahan ditambah udara sekitar yang begitu sejuk akan menyambut Anda ketika sudah dekat dengan kawasan wisata ini. Pemandangan air terjun yang tampak tinggi menjulang pun mulai terlihat dengan lebih jelas.

Tempat wisata ini buka setiap hari selama 24 jam dan sangat disarankan untuk datang ketika pagi hari saat udara masih segar. Sehingga, suasana tenang dan sejuk dapat Anda dapatkan selama menikmati pemandangan yang ada. Jangan lupa untuk tetap menjaga keasrian alam di Air Terjun Seloprojo ini dengan tidak membuang sampah sembarangan. Anda pun bisa mengambil paket wisata jogja Air Terjun Seloprojo bersama tempat-tempat wisata lainnya di Magelang.