4/5 - (1 vote)

Berkunjung ke Kota Yogyakarta seringkali menjadi pilihan banyak keluarga untuk menikmati masa liburan. Hal ini merupakan suatu pilihan yang tepat karena Yogyakarta menyimpan banyak obyek wisata yang bisa dipilih, mulai dari wisata alam hingga buatan. Salah satu obyek wisata yang bisa Anda kunjungi bersama keluarga adalah Candi Banyunibo Jogja.

Untuk mengetahui lebih jauh mengenai Candi ini, Anda bisa menyimak beberapa informasi di bawah ini.

Sekilas tentang Candi Banyunibo

Candi Banyunibo Yogyakarta ini memiliki banyak hiasan atau ornamen di mana hampir setiap bagiannya terdapat hiasan serta relief. Hiasan ini terdiri dari beberapa bidang yang diisi dengan pahatan dan dihiasi beragam tumbuhan di pot. Candi utama dari candi ini menghadap ke arah barat dan terletak di antara persawahan dan ladang tebu. Terdapat juga 6 buah candi pendamping atau candi perwira di sekitar candi ini.

Di Candi Banyunibo Sleman terdapat dua relief yang merujuk pada keberadaan Dewi Hariti yaitu dewi kesuburan serta Vaisravana, suami dari Dewi Hariti. Selain dewi kesuburan, ada yang menganggap Dewi Hariti sebagai dewi kekayaan dan dewi ibu. Ketika berada di lokasi candi, Anda bisa menikmati pemandangan alam yang indah karena letaknya dekat dengan persawahan yang sejuk. Anda juga bisa menikmati momen menarik, misalnya momen sunset.

Sejarah Candi Banyunibo

Candi Banyunibo dibangun di abad ke 9 yaitu pada masa Kerajaan Mataram Kuno. Candi Banyunibo bercorak agama Budha ini letaknya dekat dengan Candi Ijo dan Candi Ratu Boko. Ciri khas dari agama Budha yang bisa Anda lihat pada candi ini adalah keberadaan stupa di bagian atas. Saat pertama kali ditemukan, candi ini masih dalam keadaan rusak atau runtuh. Kemudian di tahun 1940an, candi ini mulai didirikan lagi.

Lihat juga tempat wisata lainnya: Pantai Ngobaran

Candi Banyunibo sebenarnya masih satu komplek dengan candi lain, seperti Candi Ijo, Candi Barong, dan Candi Ratu Boko. Di sekitar Candi ini juga masih ada beberapa candi yang masih berserakan di beberapa dusun lain. Sayangnya, Candi ini masih cukup jarang dikunjungi oleh para wisatawan.

Di Jawa, Banyunibo memiliki arti air yang jatuh dan menetes. Candi ini dulu oleh warga sekitar sering disebut dengan “Si Sebatang Kara Banyunibo”. Hal ini dikarenakan letaknya yang terpisah dengan candi lainnya. Dari kejauhan, candi ini terlihat kokoh dan juga lengkap, akan tetapi jika dari dekat terlihat sangat kecil. Di sisi kanan serta kiri pintu masuk candi ini terdapat singa yang melambangkan penjaga candi. Destinasi wisata ini sudah kami rangkum dalam paket wisata jogja dengan layanan yang lengkap tarif terjangkau.

Alamat dan Rute Lokasi


Candi Banyunibo Jogja terletak di Cepit, Bokoharjo, Prambanan, Yogyakarta. Lokasinya ini sangat mudah ditemukan dan dijangkau karena cukup dekat dengan pusat 0 kilometer Kota Yogyakarta. Selain itu, Candi ini juga terletak tidak begitu jauh dengan lokasi obyek wisata Candi Ratu Boko.

Anda bisa memilih layanan rental mobil di Jogja untuk menuju lokasi supaya lebih mudah. Silahkan pilih ingin menggunakan supir atau lepas kunci. Jika ingin simpel memang sebaiknya menggunakan driver langsung dari rental mobilnya.

Fasiltas yang Tersedia

  1. Tempat parkir yang luas
  2. Toilet umum
  3. Tempat duduk
  4. Papan infomasi

Foto

Harga Tiket Masuk dan Parkir Kendaraan

Bagi Anda yang suka dengan wisata sejarah, Anda bisa datang ke tempat wisata ini dengan membayar tiket masuk. Harga tiket masuknya sendiri cukup murah dan terjangkau. Kemudian bila Anda membawa kendaraan sendiri, maka perlu membayar biaya parkir. Betikut ini daftar harga tiket masuk Candi Banyunibo dan parkir kendaraan.

KeteranganHarga
Tiket MasukRp 5.000,-
Parkir MotorRp 2.000,-
Parkir MobilRp 5.000,-

Candi yang ada di Yogyakarta memang cukup banyak dengan keunikan sendiri-sendiri. Jika Anda ingin nenikmati liburan yang menyenangkan bersama keluarga, maka Candi Banyunibo ini bisa menjadi pilihan. Dengan biaya masuk yang terjangkau, Anda sudah bisa menikmati keindahan yang memukau.

Itulah tadi beberapa hal yang berkaitan dengan Candi Banyunibo yang perlu Anda ketahui sebelum Anda bepergian ke sana. Dengan informasi yang telah dijelaskan di atas, diharapkan Anda dapat berkunjung kesini bersama keluarga dan kerabat dekat tanpa perlu merasa ragu.